The Best Feed For Movieholic

TRANSFORMER : REVENGE OF THE FALLEN.

RANSFORMER : REVENGE OF THE FALLEN.


Cast
Shia Labeouf ( Sam Witcwicky), Megan Fox ( Mikaela Banes ), Josh Duhamel ( Captain Lennox), Petter Cullen ( Optimus Prime), Hugo Weaving ( Megatrond ).

Director
Michael Bay

Writer
Roberto Oci, Alex Kurtzman

Release Date
24 Juni 2009

Run Time
2 Jam 27 Menit


Review
Sukses dengan sekuel pertamanya, membuat tangan dingin Michael Bay kembali “kegatalan”. Bersama dengan Steven Spielberg, mereke merilis sekuel Transformer yang bertajuk : Revenge Of The Fallen, yang tentu kembali mempertunjukan akting Shia Labeouf dan Megan Fox dan aksi laga memukai dari raksasa besi yang siap membuat degup jantung anda terhenti untuk beberapa detik. Untuk beberapa saat kedamaian dan ketentraman bumi memang terjaga semenjak Autobots berhasil memukul mundur Decepticons atas bantuan Sam. Namun ternyata ancaman mengintai dibalik itu semua, dimulai dari Starcream yang berhasil menduduki jabatan sebagai pemimpin dari kaum Decepticons, memutuskan untuk kembali ke bumi dan membalas dendam, itu saja ? tentu tidak, sebab pihak Decepticons juga berniat untuk menghabisi Sam yang telah mengetahui semua rahasia mengenai Autobots. Ketidaksengajaan Sam dalam menguak rahasia terbesar Cybertron ini ternyata memiliki hubungan dengan masa lalu kaum Cybertron dengan masa lalu peradaban kaum manusia. Masalah tidak berhenti sampai disitu saja, meski para kaum Autobots telah siap untuk berperang secara habis-habisan dengan kaum Decepticons dengan dibantu organisasi U.S Military yakni NETS, namun mereka tidak pernah menyangka bahwa Megatrond yang merupakan ancaman terbesar akan hidup kembali, disebabkan kelalaian U.S Military dalam menjaga lokasi isolasi rongsokan (baca :mayat) Megatrond. Namun terlepas dari itu semua, Optimus Prime, Bumble Bee dan kawan-kawan harus berjuang mati-matian untuk mempertahankan kedamaian, tidak hanya dibumi tetapi Alam Semesta.


Special Review :
Transformer sendiri memiliki keunikan tersendiri, meski bagi sebagian orang film laga Transformer sarat dengan aksi laga menoton dari robot-robot yang notabene merupakan efek Visual Graphic. Namun Transformer memiliki fans dan pemujanya tersendiri. Sekedar informasi berharga bagi anda, pihak Paramount sendiri tercengang melihat kesuksesan sekuel sebelumnya, yang berhasil meraup pundi-pundi dolar hingga empat atau lima kali lipat dari budget yang dikerahkan. Buang jauh-jauh persepsi kekanak-kanakan dari film ini, meski menampilkan sejumlah “makhluk besi” yang dikenal sebagai robot, namun sekuel kedua Transformer ini memiliki alur cerita yang lebih kompleks dan plot yang menarik untuk diikuti, wajar saja sebab alur cerita dengan apik digarap oleh Robert Oci yang sukses dengan serial Star Trek dan MI 3 yang fenomenal. Film yang menghabiskan budget diatas 200 juta dollar A.S ini bukan sekedar aksi laga-lagaan sejumlah robot, namun film ini menawarkan sebuah taste baru penikmat film diseantero jagad ini.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

EXCELLENT.....!!!!

nie film pling KEREN.....

Q tunggu TRANSFORMERS 3......!!!

(bluejack)

ungu mengatakan...

kabarnya ada film transformer 3 nih, jadi pengen nonton

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda yang berharga.